Activity Cinta Budaya

research
  • 27 Nov
  • 2020

Hari Guru 2020

Hari Guru 25.11.2020
Peringatan Hari Guru Nasional yang ke-75 tahun ini diselenggarakan dengan sederhana.
Dengan tema "Bangkitkan Semangat Wujudkan Merdeka Belajar", maka Hari Guru tahun 2020 ini sangat spesial karena dirayakan ditengah pandemi Covid-19.

Guru-guru SD terus belajar, bagaimana "terpaksa" menjadi content creator. Mencari, bertanya, mencoba dan terus belajar, agar proses pembelajaran tidak terputus hanya karena tidak boleh bertatap muka.
Hal ini bukan menjadikan rintangan, namun menjadi tantangan baru yang seru untuk dicoba jalankan. Dan tanpa terasa, kita telah lalui hampir 9 bulan lamanya.
Selama itu juga, kami terus berinovasi dan terus berkembang.
Dari situasi ini, kami juga menjadi "belajar" hal baru. Kita sedang menjadi bagian dari Sejarah Pendidikan Indonesia.
75 tahun yang lalu, para pejuang berperang melawan penjajah, dan tahun ini kita juga berjuang melawan wabah Global, Covid-19 untuk tetap dapat bertahan.
Sampai akhirnya nanti, kita akan berdiri dipuncak, menggenggam bendera "kemenangan" dan berkata, "Vini, Vidi, Vici"
"Saya datang, saya melihat, saya telah menaklukkan"